Swaramalut.com, Morotai
Badan Pertanahan Nasional (BPN) Pulau Morotai bersama Pemerintah Daerah (Pemda) menyerahkan 300 Sertifikat Tanah secara simbolis untuk warga Pulau Morotai, bertempat di Aulah Kantor Bupati, Desa Muhajirin, Kec. Morotai Selatan (Morsel), Senin (2/12/2019).

Wakil Bupati Asrun Padoma pada sambutnya mengatakan, kami mengapresiasi langkah inovatif dari Kementerian Agraria dan Tata Ruang (ATR)/ Badan Pertanahan Nasional (BPN), khusunya Untuk percepatan Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) ini bisa membantu menata sekaligus mengendalikan penguasaan lahan atau hak Tanah.
“Kami juga perlu berterima kasih kepada Perwakilan Kantor Pertanahan Kabupaten Pulau Morotai sebagaimana kerja keras Tim dibawah komando Bapak Kepala Perwakilan yang berhasil
membukukan 5.500 sertipikat hak atas tanah pada tahun ini,” kata Asrun.
Menurutnya, dengan pemberian sertifikat tanah ini, maka masyarakat Pulau Morotai telah memperoleh hak legalitas dari kepemilikan tanahnya yang kemudian bisa dimanfaatkan sebagai salah satunya untuk pengajuan bantuan modal.
“Selain itu ini juga dapat menghindari konflik sengketa tanah, intinya PTSL ini sangat memberi manfaat kepada warga Pulau Morotai,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Kantor Bandar Pertanahan Nasional (PBN) Pulau Morotai Syamsuddin, mengatakan Penyerahan Sertifikat Tanah ini setelah melewati Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) tahun 2019, dimana telah di selesaikan dan akan menyerahkan 5.500 sertifikat Tanah untuk masyarakat secara grati.
Penyerahan 5.500 sertifikat tanah ini diwakili dan diserahkan secara simbolis kepada 300 orang perwakilan dari Desa Morodadi, Sabatai Tua, Sabatai Baru, Sabala, Momojiu, Desa Leleo, Desa Lusuo, termasuk tujuh sertifikat milik Pemda.
“Pemerintah terus mendorong program PTSL untuk menjamin kepastian hukum dan yang lebih penting bapak ibu penerima sertifikat bisa menggunakan untuk usaha yang lebih produktif,” katanya.
“Kami ketika di lapangan dalam bekerja masi mengalami kekurangan hal ini karena keterbatasan SDM dan lainnya. Namun, dalam kekurangan ini menjadi tantang bagi kami untuk lebih maju. oleh karena itu butuh dukungan dari pemda dalam kelancaran pelaksanaan tugas kami,” tambahnya.
Lanjut dia, setelah penyerahan sertifikat pada hari ini, pihaknya juga akan membagikan sisah sertifikat 5000 orang lebih, dibagikan dari desa ke desa masing-masing tinggal menunggu arahan Bupati. Karena, saat ini Bupati masi berada di luar daerah.
“Saya berharap, kedepan masyarakat senantiasa menyambut baik kegiatan yang di lakukan ini agar tugas kami dapat berjalan secara baik,” turur Syamsuddin.
Hadir pada kegiatan tersebut Wakil Bupati Asrun Padoma, Asisten I Muchlis Baay, Asisten II Rina Ishak, Kapolres Pulau Morotai, AKBP Mikael P. Sitanggang, Kapen Laut (T) Surahman, Kepala Bank BNI Riswandi, dan seluru masyarakat penerima sertifikat.
Perlu di ketahui, selain penyerahan sertifikat untuk masyarakat, BPN juga penyerahan sertifikat aset Pemda sebanyak 7 Sertifika. Sedangkan Rencana Kegiatan Aksi Tahun 2020, PTSL Peta Bidang Tanah (PBT) 7500 bidang dengan rincian 6500 di Morotai Selatan dan 1000 bidang di Morotai Selatan Barat dan Sertipikat Nelayan 100 bidang..#amt/ ADV