banner 140x600
banner 140x600
SWARA DAERAH

DLH Kota Ternate Serahkan Sepuluh Unit Motor Ke Kelurahan

201
×

DLH Kota Ternate Serahkan Sepuluh Unit Motor Ke Kelurahan

Share this article
banner 336x280

Swaramalut.com – Ternate

Demi mengurangi sampah di masing-masing Kelurahan, pagi tadi pihak Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Ternate menyerahkan bantuan 10 Unit motor Kaisar pengangkut sampah kepada 10 Kelurahan. Selasa, (21/04/2020).

Kepala dinas DLH Kota Ternate Mansur Abdurahman saat di konfirmasi sore tadi (red kemarin) mengatakan, pagi tadi pihak DLH telah menyerahkan motor Kaisar sebanyak 10 Unit kepada 10 Kelurahan.

“Yaitu diantaranya kelurahan Kampung Makasar Timur, kampung pisang, Jati, Santiong, Stadion, dan beberapa Kelurahan lain,”ucap Mansur saat di temui di kantor.

Kadis bilang, saat penyerahan bantuan dana hiba dari Kementerian Lingkungan Hidup RI dan dari CSR Perbankan ini sudah disampaikan para Lurah, dengan harapan setelah bantuan ini diberikan, di upayakan supaya bisa mengurangi sampah-sampah yang ada di Kelurahan.

“Khususnya di gang-gang, atau lorong-lorong, karena kami (DLH) tidak bisa jangkau. Maka solusinya ada di motor Kaisar yang sudah kita berikan ini,”ujar Kadis DLH.

Kemudian ia katakan, kalau misalkan kedepan di Kelurahan para Lurah tidak mengangkut sampah ya Lurah punya masyarakat jangan komplen kepada DLH, sebab pihak DLH sudah serahkan bantuan tersebut.

“Alhamdulillah tadi saya bilang kepada mereka (Lurah) yaitu saya minta supaya betul-betul melaksanakan bantuan ini dengan baik dan benar,”jelas Mansur.

Selain itu, Kadis juga menyampaikan, sebagian Kelurahan lain yang belum mendapatkan bantuan yaitu Kelurahan Maliaro, Mangga Dua dan beberapa Kelurahan lainnya. Sebab ia katakan, bantuan tersebut terbatas.

“Bantuan ini tahap kedua. Sementara tahap pertama itu kita sudah serahkan pada tahun 2018 lalu. Jadi bantuan tahap kedua ini tahun 2019, tapi digeser ke tahun 2020,”ungkap Kadis.

Lanjut Kadis, tapi Alhamdulillah dengan pembagian bantuan ini paling tidak menjawab sedikit keluhan yang ada di Kelurahan yang bersangkutan.

“Ini adalah upaya pemerintah, jadi dari waktu ke waktu pemerintah punya upaya bagaimana supaya sampah itu bisa diatasi,”jelas Kadis DLH lagi.

Kadis mengimbau, sebagian Kelurahan yang belum sempat mendapatkan bantuan agar mari sama-sama kurangi sampah yang ada di lingkungan masing-masing guna dalam bentuk kepedulian..#MA

banner 336x280
banner 336x280

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!