Swaramalut.com, Morotai
Jelang hari Natal dan tahun baru 2020, Perusahaan Listrik Negara (PLN) Rayon Daruba memastikan tidak akan ada pemadaman lampu di wilayah Kabupaten Pulau Morotai, Provinsi Maluku Utara.
Hal itu dilakukan sebagai tindak lanjut dari surat edaran dari PLN pusat yang memerintahkan kepada seluruh cabang dan rayon PLN se-Indonesia untuk tidak memadamkan lampu menjelang hari Natal dan tahun baru.
Kepala PLN Rayon Daruba Raelyn Rante, saat di temui wartawan, Senin (23/12/2019) mengatakan, terkait surat edaran tersebut, pihaknya tidak akan memadamkan lampu menjelang perayaan Natal dan tahun baru, karena sudah ada dasar surat edaran dari pusat.
“Menjelang natal dan tahun baru kali ini, kita telah membentuk petugas siaga yang terdiri dari 12 orang, dimana mereka memiliki jam tugas masing-masing sesuai dengan jadwal yang telah dibagi,” kata Raelyn.
Lanjut dia, petugas siaga telah dibentuk pada tanggal 15 desember dan akan berakhir pada 11 januari 2020. Sedangkan pada saat perayaan Natal nanti, mereka bertugas dan menjaga di Gereja Getsemani Daruba agar tidak terjadi pemadaman listrik saat ibadah sedang berlangsung.
“Selain 12 orang itu, kami juga memberikan tugas kepada 2 orang untuk mengontrol dan menjaga dibagian mesin agar beban puncak diperayaan Natal nanti dapat terkontrol. Sedangkan perayaan tahun baru kita menyesuaikan dengan Pemda, karena mereka yang menentukan lokasihnya,” jelasnya.
Ia menambahkan, untuk stok BBM saat ini masih aman, karena kesediaan BBM yang tersedia masih sebayak 170 ton. Meskipun demikian, pihaknya bakal berkoordinasi dengan pihak Depot Pertamina Tobelo agar BBM selalu disiapkan dalam waktu beberapa hari kedepan.
“Sebelum BBM itu habis kami sudah melakukan koordinasi dengan Depot Pertamina Tobelo agar stok BBM tetap stabil, dalam menyambut Natal dan tahun baru 2020 nanti,” terangnya..#amt